PROLANTAS (PROGRESIF MELAYANI MENUNTASKAN)
SELAMAT DATANG DI WEBSITE PENGADILAN AGAMA PURWOKERTO KELAS 1A, WEBSITE INI SEBAGAI MEDIA INFORMASI DAN TRANSPARASI PENGADILAN DI WILAYAH JAWA TENGAH

Arsip Berita

Pelantikan Hakim dan Pengambilan Sumpah Panitera Pengganti serta Pengantar Alih Tugas dan Purna Tugas Pegawai Pengadilan Agama Purwokerto

Pelantikan Hakim dan Pengambilan Sumpah Panitera Pengganti serta Pengantar Alih Tugas dan Purna Tugas Pegawai Pengadilan Agama Purwokerto

Purwokerto, 25 Oktober 2024 – Pengadilan Agama Purwokerto menggelar acara pelantikan Hakim atas nama Drs. H. Nurkhojin dan Drs. H. Fahrudin, M.H. dan pengambilan sumpah jabatan Panitera Pengganti atas nama Yunika Arif Rakhman, S.H. Acara yang bertempat di ruang tunggu sidang Pengadilan Agama Purwokerto dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, para Hakim, Panitera, Sekretaris, seluruh pegawai Pengadilan Agama Purwokerto, serta tamu undangan dari Pengadilan Agama Kebumen dan Pengadilan Agama Batang.

 

Pelantikan yang dimulai pukul 09.00 WIB berlangsung dengan khidmat dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung. Acara dilanjutkan dengan pelantikan Hakim dan pengambilan sumpah jabatan Panitera Pengganti oleh Ketua Pengadilan Agama Purwokerto dengan disaksikan oleh dua orang saksi. Kemudian acara dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas dan perkenalan dari pejabat yang baru dilantik serta diambil sumpah.

 

Setelah acara pelantikan selesai, dilanjutkan acara Pengantar Alih Tugas Hakim atas nama Dra. Hj. Teti Himati  ke Pengadilan Agama Cilacap dan hakim atas nama Dr. Nursaidah, S.Ag., M.H., ke Pengadilan Agama Pati, Pengantar Alih Tugas Panitera Pengganti atas nama Candra Rizqi Hariyunan, S.H., sebagai Panitera Muda Gugatan Pengadilan Agama Cilacap serta Pengantar Purna Tugas Jurusita Pengganti Pengadilan Agama Purwokerto atas nama Maslachah, S.H.

Acara diawali dengan pemutaran video kesan dan pesan dari Pengadilan Agama Purwokerto sebagai bentuk kenang-kenangan yang dipersembahkan khusus untuk pegawai yang alih tugas dan purna tugas, dilanjutkan dengan pesan dan kesan dari pegawai yang diwakili oleh Bapak Drs. H. Imam Khusaini. Acara dilanjutkan dengan pemberian cendera mata dan ucapan selamat dari seluruh hadirin dan ditutup dengan sesi foto bersama keluarga besar Pengadilan Agama Purwokerto.

Kontributor : Ewi Lusfriana

Editor : Ardi Kristanto

PA Purwokerto PROLANTAS (Progresif, Melayani, Menuntaskan)

Live CCTV Facebook Twitter Instagram YouTube tiktok